PT Pupuk Indonesia Niaga


Kota Adm. Jakarta Selatan

Lokasi Perusahaan

51 - 200

Jumlah Karyawan

Tentang PT Pupuk Indonesia Niaga

1

Tentang Kami

PT Pupuk Indonesia Niaga merupakan Anggota Holding PT Pupuk Indonesia (Persero) yang bergerak dalam bidang Perdagangan Pupuk dan Non Pupuk, Keagenan, serta Industri Cat. Pada tahun 1940an, awal mula berdirinya PT Pupuk Indonesia Niaga bernama NV. Electro Import, anak perusahaan Belanda bernama Jacobson Van Den Berg & Co bergerak di bidang kelistrikan. Setelah dilakukan nasionalisasi oleh Pemerintah RI, berubah nama menjadi PN Mega Electro. Tanggal 28 Desember 1970 berubah bentuk menjadi PT Mega Electro (Persero) yang kemudian tanggal tersebut ditetapkan sebagai hari jadi Perusahaan. Nama Mega Electro berubah menjadi PT Mesin Gaya Electro dan Trading atau disingkat PT MEGA ELTRA setelah diperoleh limpahan modal dan penambahan core business di bidang Perdagangan. Tanggal 9 Januari 2023 PT Mega Eltra rebranding menjadi PT Pupuk Indonesia Niaga atau disingkat PI Niaga yang bertujuan untuk menguatkan kapasitas bisnis Pupuk Indonesia Niaga di bidang retail, perdagangan dan distribusi di lingkungan holding Pupuk Indonesia.

People Highlight
10 Pegawai dan Magang bekerja untuk perusahaan

PT Pupuk Indonesia Niaga Corporate Values

Kami hadir untuk memberikan sumbangsih terbaik bagi negeri dengan mengutamakan profesionalisme, integritas serta bersinergi dalam mewujudkan Indonesia yang lebih baik di masa depan.

A

Amanah


Memegang teguh kepercayaan yang diberikan.

K

Kompeten


Terus belajar dan mengembangkan kapabilitas.

H

Harmonis


Saling peduli dan menghargai perbedaan.

L

Loyal


Berdedikasi dan mengutamakan kepentingan bangsa dan negara.

A

Adaptif


Terus berinovasi dan antusias dalam menggerakkan ataupun menghadapi perubahan.

K

Kolaboratif


Membangun kerja sama yang sinergis.

Galeri Perusahaan

Grup Perusahaan

Bersama-sama mewujudkan visi perusahaan, Membentuk masa depan bersama dengan ide-ide brilian.

Ulasan Perusahaan

Lihat Selengkapnya
Yusrina Tsaltsa Nabilah

Yusrina Tsaltsa Nabilah

PT Pupuk Indonesia Niaga • Staff Akutansi

10 Februari 2025

Saya mendapatkan kesempatan untuk terlibat langsung dalam berbagai proses akuntansi. Tim yang profesional dan lingkungan kerja yang mendukung membuat saya dapat berkembang dengan pesat. Secara keseluruhan pengalaman magang di PT Pupuk Indonesia Niaga
winda sukra

winda sukra

PT Pupuk Indonesia Niaga • Staff Corporate Communication & TJSL

27 Januari 2025

Magang di PT Pupuk Indonesia Niaga memberikan banyak sekali manfaat, dapat menerapkan apa yang sudah didapat di bangku perkuliahan, mendapat insight dan pelajaran baru selain itu mentor yang membimbing selalu memberikan arahan dengan sangat baik.
Arya Prasetya

Arya Prasetya

PT Pupuk Indonesia Niaga • Staff Corporate Communication & TJSL

15 Januari 2025

Selama menjalani magang di unit kerja korporat komunikasi saya mendapatkan banyak pengalaman baru yang sangat berharga dan mendukung untuk mengembangkan potensi saya.
Pipit Ambarwati

Pipit Ambarwati

PT Pupuk Indonesia Niaga • Staff Legal (Magang)

14 Januari 2025

Lingkungan kerja PI Niaga sangat supportive, membantu saya untuk terus berkembang dalam berkarir di bidang hukum kedepannya. Saya dilibatkan dalam berbagai proyek hukum yang berkenanan tentang hukum perusahaan hingga proses penyelesaian sengketa.
Nabilla Marsha Nada

Nabilla Marsha Nada

PT Pupuk Indonesia Niaga • Staff Keagenan (Magang)

9 Januari 2025

Magang di PT Pupuk Indonesia Niaga mengasah kemampuan saya dalam menyusun kontrak, menganalisis transaksi, serta meningkatkan komunikasi dan negosiasi. Pengalaman ini menjadi bekal berharga dalam memahami dunia kerja dan pengembangan diri.

Kontak Perusahaan

Untuk mengetahui lebih lengkap informasi dari perushaan kami silahkan menghubungi kontak tersedia dibawah ini.


KANTOR PUSAT

Jalan Menteng Raya No. 27M Jakarta Pusat 10340

Social Media

MAGENTA BUMN
© 2025 MAGENTA BUMN. All rights reserved.